Pelatihan Batik Shibori
Kalipare (11/11/2022) Sebagai bentuk pengembangan seni dan budaya, batik menjadi salah satu produk unggulan. Dengan keanekaragamannya batik di era milenial kini sudah mulai banyak digemari oleh kaum muda. Hari ini Tim Penggerak PKK Kecamatan menyelenggarakan Pelatihan Keterampilan Batik Shibori dengan peserta dari Tim Penggerak PKK Desa se-Kecamatan dan Organisasi Wanita. Kegiatan dibuka langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Kalipare, Ny.Louisa Dewi Sholeh di Pendopo Kecamatan Kalipare. Dalam sambutannya beliau menyampaikan kegiatan pelatihan pembuatan batik shibori ini bertujuan untuk memberdayakan potensi ekonomi kreatif di Kecamatan Kalipare. Perlu diketahui bahwa Batik shibori merupakan salah satu batik yang proses pembuatannya dilakukan dengan teknik jumputan yang menghasilkan warna dan motif yang beragam. Dengan demikian, kegiatan ini diharapkan dapat menambah lapangan pekerjaan dan penghasilan ibu-ibu PKK Desa melalui produk batik shibori yang berhasil diproduksi.
#KecamatanKalipare #KabupatenMalang #MalangKab